@ Bro Hans,
Anda mengutip tulisan saya dan kemudian meresponi,
Tri Tunggal cuma perkataan yg disepakati untuk dipakai dalam mengenal Allah.
Tri Tunggal ialah ilmu yg dipersetujui dan disepakati oleh ahli2 teologi sebagai cara/metode alkitabiah untuk mengenal Bapa, Anak & ROH KUDUS (Allah/Bapa, Firman-Nya dan Roh-Nya) dalam hubungan dengan keesaan Allah.
Disetujui oleh mereka yang setuju. Di tentang juga oleh mereka yang menentang. So... bukan teori yang sempurna. Tritunggal adalah "istilah yang dipakai" dalam mengenal Allah. Tinggal pikirkan Allah yang mana yang mau Anda kenal. Yang sesuai Alkitab atau yang lain.
Mau mengenal yang sesuai dalam Alkitab, mulailah dengan istilah yang ada ada di dalam Alkitab. Mau yang lain silahkan buatlah istilah baru untuk membantu pengenalan Anda.Tapi kemudian, anda menulis, saya kutip:
Bukan istilah lagi tapi konsep.
Bapa, Anak, dan ROH KUDUS adalah pribadi yang memiliki hakekat Roh. Ini dari mana dasar Alkitabnya?
Pertanyaan saya, anda mempermasalahkan istilah atau konsep???
Mengenai istilah, sudah saya jelaskan ke kamu seperti yg pernah saya tulis di bawah ini.
(1) Adakah Bapa, Anak & ROH KUDUS disebut dalam alkitab?
Ada, masing2 diidentifikasikan sebagai Allah.
(2) Bapa, Anak dan ROH KUDUS, itu berapa?
Tiga atau Tri
(3) Samakah mereka?
Menyangkut 'pribadi' (conscious/kesadaran), mereka berbeda (distincts).
Tapi menyangkut 'Hakikat/Esensi', Bapa, Anak & ROH KUDUS ADALAH YHWH/Allah yg Esa/Tunggal itu.
Sila baca.
"Terpujilah Allah, Bapa Tuhan kita Yesus Kristus, Bapa yang penuh belas kasihan dan Allah sumber segala penghiburan..." (2 Kor 1:3)
"Allah, yaitu Bapa dari Yesus, Tuhan kita, yang terpuji sampai selama-lamanya, tahu, bahwa aku tidak berdusta." (2Kor 11:31)
"Terpujilah Allah dan Bapa Tuhan kita Yesus Kristus yang dalam Kristus telah mengaruniakan kepada kita segala berkat rohani di dalam sorga." (Ef 1:3)
Ternyata Bapa "distincts" dari Anak.
Jadi Bapa bukan Anak seperti yg anda yakini!
Karena itulah "Firman itu (yang) bersama-sama (pros) Allah" telah menjadi manusia (baca Yoh 1:1, 14).
Jadi, yang menjadi manusia ialah Firman itu/Sang Anak bukan Sang Bapa.
(4) Ada berapa Allah?
Hanya Tunggal/Satu/Esa.
Jadi, Bapa, Anak & ROH KUDUS itu ==> Tiga/Tri
YHWH/Allah itu ==> Tunggal
Kesimpulannya ialah ==> Tri Tunggal.
Ternyata kosnep Tri Tunggal ada disebut dan diajar dalam alkitab, haleluyah!