(apakah orang Kristen yang suka mengejek dan menjuluki orang dihatinya akan terangkat ke surga? klo ya,berarti enak banget ya Kristen pengolok sesama bisa masuk ke kediamanNya,sedangkan yang jadi korban dan dendam serta benci/dengki ditolak Tuhan)
“mengejek/menjuluki orang dianggap tidak berdosa oleh Tuhan Yesus, enak sekali yang mengejek dah senang puas pula di hati,dan masuk ke Surga…wah menakjubkan hidupnya,melainkan yg dendam,dengki,tidak ampun masuk neraka, yang jadi korban, hancur lebur ,dimanakah keadilanMu Tuhan?”
1.apakah dengan beribadah dan memuji Tuhan Yesus,setiap berdoa,setiap ibadah,setiap baca FT,tapi mulutnya mengeluarkan kutuk kepada sesamanya yaitu dengan cara memberi julukan( misal : mirip artis dono culun,dikatai si culun,caplin,si bloon,dll) tidak hanya terkadang dari depan orangnya maupun dari belakang orangnya. bahkan yang sudah bergelar pendeta cukup terkenal suka berkata kepada jemaat atau sodara seimannya sendiri,dengan memberi julukan dengan alasan buat seru-seruan,tidak apa-apa,itu kan gaul… (coba klo sendirinya dibilang bloon,mau??? kan gaul???,ada di ALkitab boleh beri julukan/hinaan/panggilan kepada seseorang? sedang Tuhan sendiri memanggil nama kepada ciptaanNya.)
seandainya ciptaan Tuhan Yesus,banyak totolnya/tahi lalat/mukanya jelek/penampilannya gimana gitu,itukan ciptaan Tuhan, mengejek itu berarti menghina ciptaanNya,terus kenapa klo culun,klo gendut,apa sih untungnya menjuluki orang? klo disitu yang mengejek jadi seperti itu gimana rasanya,terus apa lu akan menangis ,gimana nanti klo turunan yang mengejek diejek orang lain,dan memalukan keluarga pengejek? hukum tabur tuai?
apakah hukum tabur tuai ini akan terimplementasi kepada si pengejek( baik itu dari depan korban ataupun dibelakang berbicara kepada orang lain?
di Alkitab ada tertulis dari mulut 1 mengeluarkan berkat dan mulut lain mengutuk,hal ini tidak boleh terjadi,dari mata air yang sama.
apakah orang yang kuat ibadahnya,baca FT,berdoa,mengasihi,memberi pelayanan,tapi suka manggil orang dengan julukan,<- apakah Tuhan Yesus akan memasukan orang seperti ini ke SurgaNya kelak?? klo ya berarti ada pengutuk/penghina yang masuk ke Surga.
2.terus sebagai korban ,hati yang terus memaafkan,tapi lama-lama hilang kendali dan jadi agak emosi,dan merasa takut akan menghadapi dunia yg penuh hawa nafsu untuk mengutuk(yang diangap memberi julukan itu gaul,tidak dosa dan buat seru-seruan),membunuh karakter korban,membullying,menertawakan,meremehkan,bahkan melecehkan,dstnya.
Sebagai Korban begitu takut klo dendam sudah pasti tidak mungkin selamat dan ke Surga,tapi keadaan terus menekan,sampai malu di dalam lingkungan keluarga,serasa tidak percaya diri,minder,merasa tidak ada cewek yang sukai orang begini,tekanan batin,nafas sesak setiap menghadapi dilema situasi ini,sampai-sampai lingkungan sekitar ikut2 memberi julukan kepada korban dan si korban benar-benar malu dan tidak ada muka lagi,dan tidak dihargai juga ditertawakan oleh saudara dari ayah dan ibu,bahkan anak-anaknya sodara dan lingkungan anak anak kecil ikut memberi julukan kepada yang jauh lebih tua dari anak anak kecil.
Apakah ke Surga itu rasanya sulit utk masuk? kadang sangat takut dan gentar berhadapan dengan Allah yang hidup,Dia suruh ampuni terus menerus (70x7x.) tapi semakin taat padaNya,tantangan hidup semakin gila,bahkan malu sampai ke ubun ubun dirasakan,karakter korban dibunuh,ga dihargai, apa ini yg namanya memikul salib untuk terus taat pada FirmanNya,dan terus sabar,mengasihi musuh2 termasuk guru rohani pengejek,orang tetangga,pengurus gereja yang melayani di gereja tapi ga mau manggil nama korban tapi lebih suka nama julukan korban dan lain2 sebagainya.
si korban namanya sudah jelek di lingkungan dan orang orang sekitar yang mulutnya jahat menurut korban karena suka mengutuk/menghina/memberi julukan.
si korban sendiri bingung tidak tahu harus gimana menghadapi sikon ini,karena klo disampaikan eh kamu tidak boleh manggil gitu pada saya,itu semakin bertambah parah,dan semakin disengaja…dan si korban jg pernah menawarkan supaya lebih akrab kita sebaiknya panggil nama saja,tapi tetanga yang sewa itu tidak mau,terus memanggil si korban dari belakang dengan julukan,sehingga orang orang pada tahu.
terkadang kepikir,coba seandainya lu yang jadi korban,dan lu rasain tuh penderitaan dunia ini,apa jadinya diri lu? apa lu ikut merasakan yg Yesus rasakan? dunia begitu getir dan pahit,dan gak pandang bulu bagi anak Tuhan ,iblis sangat tahu kelemahan kita masing-masing dimana…seakan anak Tuhan teriak minta tolong pada Tuhan,tak jarang jg karena kesal suka balik mengutuk dan membalas tapi dari belakang atau menggerutu sendiri dari belakang,ga di dpn orangnya.
kadang Tuhan ijinkan hal yang memalukan,menderita,menyakitkan,dll itu terjadi agar ktia dibentuk.
Tuhan Yesus beri kekuatan dan mampukan korban untuk terus sabar dan mengampuni, dan rasa sedih ini serahkan padaMu.